Kamis, 27 Desember 2012

3 KEGIATAN 1 HARI..


Assalamualaykum…!!
Yeye.. liputan di awal Desember.. Cekidot…

   Sabtu, 1 Desember 2012 merupakan hari yang cukup sibuk bagi sebagian warga SMA N 1 Lebong Selatan. Pasalnya, sekolah kami mendapat kehormatan untuk menjadi tempat dilaksanakannya lomba LCC 4 pilar yang diadakan tiap tahunnya oleh Dinas Pendidikan. Lomba yang diikuti 9 sekolah dari kabupaten Lebong ini dibuka secara resmi oleh Bupati. Persiapan dilakukan beberapa hari sebelumnya mengingat lomba ini berdekatan dengan waktu dimulainya ulangan semesteran yaitu hari Senin. Oleh karena itu para guru berbagi tugas, sebagian mengatur persiapan untuk ulangan semester dan sebagian lagi mengatur persiapan untuk kegiatan LCC 4 pilar.
   Kegiatan LCC 4 pilar dibuka secara resmi oleh bupati sekitar jam setengah 10 pagi. Kemudian, dilanjutkan dengan perlombaan sesi pertama dan  SMA N 1 Lebong Selatan harus bermain di sesi pertama ini berhadapan dengan SMA N 1 Lebong Atas dan SMK N 1 Lebong Selatan. Hasil perlombaan sesi pertama dimenangkan oleh SMA N 1 Lebong Atas. Hmm..  sedikit kecewa karena tim tuan rumah gagal. Tapi memang belum rezekinya untuk menang. Kita coba tahun depan ya guys.. Tetap semangat!!
 
 Para tamu : Kapolsek, Ka. Diknaspora, Bupati Lebong
 Regu A : SMA N 1 Lebong Atas, Regu B : SMK N 1 Lebong Selatan

 Regu C : SMA N 1 Lebong Selatan

 Suasana di sesi pertama (Dag.. Dig.. Dug.. euy..)

   Yel-yel SMA N 1 Lebong Selatan (berbeda-beda tapi, tetap satu jua... nada waka-waka ee..)

   Melewati sesi-sesi berikutnya dengan hasil akhir juara I didapatkan oleh SMA N 1 Lebong Sakti, juara II SMA N 1 Lebong Utara, dan juara III SMA N 1 Lebong Atas. Congratulations!!..
   Eitss.. ada 2 kegiatan lagi yang membuat penyambutan para tamu LCC 4 pilar lebih meriah, yaitu AKSI PEDULI PALESTINA (kerjaannya anak ROHIS) dan PERINGATAN HARI AIDS SEDUNIA (kerjaannya anak PIK KRR).
   AKSI PEDULI PALESTINA ditandai dengan pengikatan pita hitam di  lengan para ibu dan bapak guru dan tetamu, sedangkan para siswa dibagikan pembatas buku berisi dukungan untuk Palestina. Yang tak kalah kerennya, anggota Rohis yang sejak pagi telah siap menunggu di gerbang sekolah memakai stiker bendera Palestina di pipi mereka. Kayak suporter bola gitu.. Pita hitam juga terikat di lengan masing-masing dari mereka.




   PERINGATAN HARI AIDS SEDUNIA juga tak kalah seru. Anggota PIK KRR menyematkan pita merah lambang kepedulian pada penderita AIDS dan memberi bunga pada ibu bapak guru dan tetamu. Tak lupa brosur berisi pengetahuan tentang penularan AIDS.




   Kegiatan LCC 4 pilar dimulai, berarti berakhir juga kegiatan AKSI PEDULI PALESTINA dan PERINGATAN HARI AIDS SEDUNIA. Rasa capek para anggota yang bertugas terbayarkan dengan hasil dana AKSI PEDULI PALESTINA yang di dapatkan sebesar Rp. 1.000.000,- dan langsung dikirimkan melalui nomor rekening yang Insya Allah sudah dipercaya. Alhamdulillah.. Moga kegiatan ini memberi manfaat bagi semuanya. Wassalam.. akhfiya88
                                                   Panitia AKSI PEDULI PALESTINA 
                                                dan PERNGATAN HARI AIDS Sedunia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar